Iklan Header

Tutorial Aplikasi Alight Motion Bagi Pemula Lengkap

Tutorial Aplikasi Alight Motion Bagi Pemula Lengkap


Tutorial Aplikasi Alight Motion Bagi Pemula Lengkap

Salah satu aplikasi video editor yang dapat Anda gunakan untuk mengedit adalah aplikasi Alight Motion. Aplikasi yang satu ini bahkan sudah cukup populer di kalangan anak muda. Tidak jarang juga para konten kreator YouTube memakainya untuk mengedit video karena mudah bagi pemula. Cari tahu dahulu tutorial aplikasi Alight Motion bagi pemula.

Tutorial Aplikasi Alight Motion Bagi Pemula

Meski termasuk sebagai aplikasi yang populer, hanya saja masih ada banyak orang yang belum mengetahui cara menggunakannya. Padahal, pada dasarnya penggunaannya cukup mudah. Anda juga bisa memakainya untuk membuat transisi atau lainnya. Berikut beberapa tutorial utama aplikasi Alight Motion : 

  1. Cara Unduh Aplikasi Alight Motion

Langkah pertama untuk menggunakannya, terlebih dahulu Anda perlu mendownload Alight Motion tersebut. Tidak perlu khawatir karena siapa saja dapat mengunduhnya secara gratis melalui Playstore maupun Appstore. Di bawah ini cara mengunduhnya yang bisa dilakukan:

  • Buka aplikasi Playstore atau Appstore di smartphone

  • Selanjutnya ketik Alight Motion pada menu pencarian

  • Maka Anda akan diarahkan pada menu pengunduhan

  • Setelah itu tekan menu Unduh

  • Tunggu sampai proses tersebut selesai

  • Jika sudah tekan menu Buka

  • Anda sudah bisa menggunakan aplikasinya

  1. Cara Membuat Proyek Baru pada Aplikasi

Setelah Anda memiliki aplikasi Alight Motion pada ponsel, maka langkah selanjutnya adalah mulai menggunakannya. Baik itu untuk membuat transisi, mengedit video, dan masih banyak lagi lainnya. Langsung saja buat proyek baru dengan beberapa langkah di bawah ini:

  • Buka terlebih dahulu aplikasi Alight Motion

  • Selanjutnya pilih menu +

  • Setelah itu akan beralih ke menu Editing

  • Anda juga bisa membuka menu Tutorial

  1. Cara Mengatur Resolusi Video

Saat menggunakan aplikasi ini, Anda juga bisa dengan mudah melakukan pengaturan resolusi video. Hal ini berarti, setiap pengguna dapat mengatur sendiri berapakah resolusi yang mereka inginkan. Di bawah ini beberapa langkah yang bisa dilakukan untuk mengaturnya:

  • Atur dahulu Nama Proyek baru Anda

  • Pilih Frame Atau Lebar Video yang diinginkan

  • Selanjutnya atur juga Resolusi yang diinginkan

  • Setelah itu atur Latar Belakang dan Frame Rate

  • Kemudian tekan menu Buat Proyek

  1. Cara Menambahkan File ke Aplikasi

Jika sudah, maka akan muncul timeline serta menu pada aplikasi tersebut. Dalam hal ini, Anda bisa menambahkan file dengan cara yang sangat mudah. Setiap penambahan file tersebut dapat disesuaikan dengan kebutuhan yang diinginkan. Berikut langkah-langkahnya:

  • Anda bisa memilih menu Bentuk

  • Untuk menambahkan gambar pilih menu Gambar

  • Pilih menu Video untuk menambah video

  • Pilih setiap menu yang diinginkan untuk menambahkan

  1. Cara Edit Video Aplikasi Alight Motion

Terdapat cara mudah yang bisa Anda lakukan untuk mengedit video pada aplikasi ini. Dengan begitu, tidak perlu khawatir saat ingin mengoperasikannya. Cara untuk mengedit video tersebut dapat dilakukan dengan beberapa langkah di bawah ini:

  • Masuk ke menit yang ingin dipotong

  • Pilih menu Trim lalu arahkan panjangnya

  • Anda bisa memanjangkan atau memendekan sesuai keinginan

  • Simpan

  1. Cara Menyimpan Video dengan Mudah

Apabila proses editing yang Anda lakukan sudah selesai, maka jangan lupa untuk menyimpan proyek tersebut. Cara menyimpannya sendiri dapat dilakukan dengan sangat mudah mudah, praktis, dan simpel. Di bawah ini tutorial menyimpan video tersebut ke menu galeri smartphone:

  • Teliti terlebih dahulu video yang ingin disimpan

  • Simpan video dengan pilih menu Share

  • Tunggu sampai sistem menyelesaikannya

  • Video sudah berhasil disimpan.

Itulah beberapa tutorial aplikasi Alight Motion bagi pemula yang bisa Anda lakukan dengan mudah, terutama untuk pemula. Kini siapa saja bisa menggunakannya untuk mengedit video dengan lebih menarik lagi tanpa memerlukan biaya sepeser pun. 

Bagikan kepada teman atau saudara kamu yang ingin mengerti cara menggunakan aplikasi alight motion untuk edit video dan foto.

Dapatkan informasi artikel terbaru Jelajah Android yang akan kami kirim via email:

Belum ada Komentar untuk "Tutorial Aplikasi Alight Motion Bagi Pemula Lengkap"

Posting Komentar

Gunakan bahasa yang sopan serta santun, Terima kasih dan silahkan berkomentar..

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel